Android gaet 190juta user

OS Android semakin mengukuhkan diri sebagai OS populer di dunia. Menurut Google, jumlah perangkat Android yang teraktivasi secara global saat ini telah mencapai angka 190 juta unit.
Jumlah tersebut diungkapkan oleh CEO Google, Larry Page ketika mengumumkan jumlah pendapatan Google pada kuartal 3 2011. Di ranah mobile, pendapatan Google pun menembus angka USD 2,5 miliar. 

Google memang tidak mendapatkan uang dari manufaktur Android karena software ini dapat dipakai secara gratis. Namun seperti kyg saya baca dari Venture Beat, Sabtu (15/10/2011), mereka meraup banyak uang dari iklan mobile yang diakses oleh para user Android.

Pada Juli lalu, Google menyebutkan bahwa setiap hari sebanyak 550.000 perangkat Android diaktifkan. Memang dukungan dari banyak vendor ponsel membuat Android kian melesat.

Secara keseluruhan, Google mengumumkan bahwa pendapatannya dari semua lini bisnis di kuartal 3 2011 mencapai USD 9,7 miliar, dari jumlah tersebut, total profit raksasa mesin pencari online ini mencapai USD 2,7 miliar.

Apakah temen2 termasuk diantara 190juta user android??
Keep sharing n jangan lupa komen2nya ya..
CMIIW



Saturday, October 15, 2011
Posted by:Unknown ON: Saturday, October 15, 2011
LabeLs:

About Maula Nurul Khakam

Maula Nurul Khakam1989 | I'm an Electrical Engineering in ITS Surabaya Indonesia | maniac in power electronic and automation | i've dream to combine green energy resources with education and food >> Trust Me, I'm an EngineerRead More »